QARIN Jin Pendamping Manusia | Wanbul
Home » , » QARIN Jin Pendamping Manusia

QARIN Jin Pendamping Manusia

jin qarin
Jin Qarin
Bismillah...

Pernahkah Anda melihat seorang teman tiba-tiba muncul di hadapan kita, entah melintas atau apa, tapi tak mengatakan apa–apa? Di lain waktu ketika kita tanyakan tadi kenapa? Sang teman pun hanya kebingungan dan menjawab tidak pernah dan tidak tahu. Biasanya mendapat jawaban begini jantung kita langsung berdegup keras, keringat dingin, semuanya berujung pada satu pertanyaan lantas tadi itu siapa?

Qorin adalah jin yang ditugasi untuk mendampingi setiap manusia dengan tugas menggoda dan menyesatkannya. Karena itu, qorin termasuk setan dari kalangan jin.

Syaikh Ibnu Utsaimin ditanya, “Apa itu qorin?” Beliau menjawab, “Qorin adalah setan yang ditugasi untuk menyesatkan manusia dengan izin Allah. Dia bertugas memerintahkan kemungkaran dan mencegah yang ma’ruf. Sebagaimana yang Allah firmankan,

“Setan menjanjikan kefakiran untuk kalian dan memerintahkan kemungkaran. Sementara Allah menjanjikan ampunan dan karunia dari-Nya. Allah Maha Luas lagi Maha Mengetahui.” (QS. Al-Baqarah: 268)Akan tetapi, jika Allah memberikan karunia kepada hamba-Nya berupa hati yang baik, jujur, selalu tunduk kepada Allah, lebih menginginkan akhirat dan tidak mementingkan dunia maka Allah akan menolongnya agar tidak terpengaruh gangguan jin ini, sehingga dia tidak mampu menyesatkannya. (Majmu’ Fatawa, 17:427)

Dalil Adanya Jin Qorin
Di antara dalil yang menunjukkan adanya qorin:

a. Firman Allah: “Yang menyertai manusia berkata : “Ya Tuhan kami, aku tidak menyesatkannya tetapi dialah yang berada dalam kesesatan yang jauh,” (QS. Qaf: 27).
Dalam tafsir Ibn Katsir dinyatakan bahwasanya Ibnu Abbas radhiallahu ‘anhu, Mujahid, Qatadah dan beberapa ulama lainnya mengatakan, “Yang menyertai manusia adalah setan yang ditugasi untuk menyertai manusia,” (Tafsir Ibnu Katsir, 7:403)

b. Hadis Nabi shallallahu ‘alaihi wa sallam
Dari Ibnu Mas’ud radhiallahu’anhu, Nabi shallallahu ‘alaihi wa sallam bersabda, “Setiap orang di antara kalian telah diutus untuknya seorang qorin (pendamping) dari golongan jin.” Para sahabat bertanya, “Termasuk Anda, wahai Rasulullah?” Beliau menjawab, “Termasuk saya, hanya saja Allah membantuku untuk menundukkannya, sehingga dia masuk Islam. Karen itu, dia tidak memerintahkan kepadaku kecuali yang baik.” (HR. Muslim)

Tugas jin Qorin
. Nabi shallallahu ‘alaihi wa sallam bersabda,
“Setiap orang di antara kalian telah diutus untuknya seorang qorin (pendamping) dari golongan jin.” (HR. Muslim)
Imam An-Nawawi mengatakan, “Dalam hadis ini terdapat peringatan keras terhadap godaan jin qorin dan bisikannya. Nabi shallallahu ‘alaihi wa sallam memberi tahu bahwa dia bersama kita, agar kita selalu waspada sebisa mungkin. (Syarh Shahih Muslim, 17:158)
Syaikh Muhammad bin Shalih Al-Munajid menjelaskan, “Berdasarkan perenungan terhadap berbagai dalil dari Alquran dan sunah dapat disimpulkan bahwa tidak ada tugas bagi jin qorin selain menyesatkan, mengganggu, dan membisikkan was-was. Godaan jin qorin ini akan semakin melemah, sebanding dengan kekuatan iman pada disi seseorang.” (Fatawa Islam, tanya jawab, no. 149459)

Apakah qorin juga menyertai manusia setelah dia meninggal?

Syaikh Ibnu Utsaimin menjelaskan, “Apakah qorin ini akan terus menyertai manusia, sampai menemaninya di kuburan? jawabnya, Tidak. Zahir hadis –Allahu a’lam– menunjukkan bahwa dengan berakhirnya usia manusia, maka jin ini akan meninggalkannya. Karena tugas yang dia emban telah berakhir. Ketika manusia mati maka akan terputus semua amalnya, kecuali tiga hal: sedekah jariyah, ilmu yang bermanfaat, dan anak shaleh yang mendoakannya. (HR. Muslim). (Majmu’ Fatawa, 17:427)

Cara Melindungi Diri dari Jin Qorin

Banyaklah berdzikir dan memohon perlindungan kepada Allah. Jika kita sungguh-sungguh melakukan hal ini, insyaaAllah, akan datang perlindungan dari Sang Kuasa. Allah berfirman,

“Apabila setan menggodamu maka mintalah perlindungan kepada Allah. Sesungguhnya Dia Maha Mendengar lagi Maha Mengetahui” (QS. Al-A’raf: 200)
Dalam Tafsir As-Sa’di dinyatakan, “Kapanpun, dan dalam keadaan apapun, ketika setan menggoda Anda, dimana Anda merasakan adanya bisikan, menghalangi Anda untuk melakukan kebaikan, mendorong Anda untuk berdosa, atau membangkitkan semangat Anda untuk maksiat maka berlindunglah kepada Allah, sandarkan diri Anda kepada Allah, mintalah perlindungan kepada-Nya. Sesungguhnya Dia Maha Mendengar terhadap apa yang anda ucapkan dan Maha Mengetahui niat Anda, kekuatan dan kelemahan Anda. Dia mengetahui kesungguhan Anda dalam bersandar kepada-Nya, sehingga Dia akan melindungi Anda dari godaan dan was-was setan. (Taisir Karimir Rahman, Hal.313). Allahu a’lam. (islampos)


Share this article :
Posted by: Abi Wanbul | Dunia dan Akhirat, Updated at: 08.47

0 komentar:

Posting Komentar

Daftar CPM Premium Payout Minimal $1-$100

Cari CPM dan CPC Minimal Payout. Sobat ingin menjadi publisher iklan pada blog...

Download 5 Games Basket Pilihan Gratis

Game Basket ini bukan basah ketek alias ketiak yang penuh keringat hingga temb...

Ini Sebab Penggemar Daging Kambing Lebih Sehat

Daging kambing telah dikonsumsi di seluruh dunia selama berabad-abad dan sanga...

Inilah Jumlah dan Kualitas Air Mata Ideal Saat Menangis

Tak hanya sekadar dikeluarkan ketika merasa sedih atau terharu dengan menangis...

Cara Mudah Mancing Baronang atau Kiper

Memancing ikan adalah hobi yang sangat menyenangkan dan penuh teka teki. Tidak...

Hindari Hal-Hal Pemicu Kanker Payudara

Kanker payudara merupakan momok yang sangat menakutkan bagi wanita. Bagaimana t...

Cara Mudah Merubah Warna Iklan Adsense Aktif

Mau tanya nih mbak, gimana cara mudah edit warna script adsense yang sudah ada ...

Cara Daftar Adhexa Publisher CPM Minimal Payout $5

Publisher CPM witdhrawal dibawah $10. Adhexa adalah jaringan periklanan CPM. A...

Tidur Berkualitas Bisa Turunkan Berat Badan

Benar gak sih tidur bikin langsing ? Terlalu banyak tidur dan jarang bergerak s...

Fungsi Kombinasi Ctrl Keyboard Untuk Memudahkan Browsing

Cara praktis menggunakan shortcut keyboard untuk memudahkan browsing saat inter...

Sejarah Celana Jeans dan Saku Kecilnya

Siapa yang tidak suka celana jeans, dari anak-anak sampe kakek nenek suka memak...

Noxcpm Iklan Adsense Tanpa Daftar Adsense

publisher iklan CPM payout dibawah $10. Cara daftar publisher ad Noxcpm. Moneti...

Keluhan dan Keberuntungan Wanita (Istri)

Sifat dasar manusia adalah berkeluh kesah dan putus asa, bila ditimpa musibah, ...

Cairan Setan Modus Baru Pencurian Motor

Maling motor makin hari makin canggih, para pencuri motor seperti tidak pernah ...

Ini Bahaya Minuman Bersoda Bagi Tubuh

Masih suka mengonsumsi minuman bersoda, Coca cola, Pepsi Cola, Fanta, Sprite?...

 
Site : Home | SMS Gratis | Rebate Forex | Parse HTML
Copyright © 2013. Wanbul - All Rights Reserved
Template Design by MasKolis Published by Mas Template
Proudly powered by Blogger