Deteksi Penyakit Melalui Urin Kencing | Wanbul
Home » » Deteksi Penyakit Melalui Urin Kencing

Deteksi Penyakit Melalui Urin Kencing

Penyakit yang mungkin anda derita dapat diketahui melalui air seni, misalnya penyakit kencing manis atau diabetes. Ibarat sidik jari, urine setiap manusia pun berbeda-beda. Dari mulai warna, aroma, hingga frekuensinya. Nah, berikut ini adalah beberapa fakta unik mengenai urine yang dapat Anda simak :

1. Warna
Warna urine memang berbeda-beda karena warna yang dihasilkan urine merupakan gambaran kondisi kesehatan seseorang.

Warna urine yang terang menunjukkan seseorang lebih sehat dibandingkan orang yang memiliki urine berwarna gelap. Anda pun patut waspada bila urine berwarna gelap sebab hal ini menunjukkan ginjal tidak sehat atau Anda sedang mengalami dehidrasi.

Oleh karena itu, warna urine yang baik adalah kuning muda. Jika urine tidak menunjukkan warna tersebut, minum saja air putih lebih banyak.

2. Frekuensi
Terlalu sering atau terlalu jarang mengeluarkan urine juga menandakan adanya masalah kesehatan. Di luar faktor kehamilan, terlalu sering buang air kecil menunjukkan gejala diabetes, atau terlalu banyak mengonsumsi kafein dan alkohol. Sebaliknya, bila Anda jarang buang air kecil, Anda berarti mengalami dehidrasi atau kurang asupan cairan.

3. Kontrol
Tertawa hingga terkencing-kencing bukan istilah belaka. Pasalnya, kondisi ini memang bisa saja terjadi kepada siapa pun. Permasalahan ini terjadi karena seseorang kehilangan kontrol kandung kemihnya saat melakukan aktivitas seperti tertawa, batuk, bahkan bersin.

Penyebabnya adalah otot-otot dasar panggul yang melemah. Anda bisa menguatkannya dengan melakukan kegel.

4. Aroma
Aroma atau bau urine seseorang dipengaruhi oleh makanan yang dikonsumsinya. Artinya, mengonsumsi makanan dengan aroma menyengat akan berpengaruh pada bau urine. Tapi, bila perubahan aroma pada urine disertai nyeri, panas, atau frekuensi pengeluaran urine yang terus-menerus, Anda perlu waspada.

Demikian pula jika urine mengandung darah, warnanya konsisten seperti air teh, nyeri saat buang air kecil, bau urine yang tajam, dan buang air kecil yang berlebihan, ini merupakan gejala dari gagal ginjal atau penyakit kandung kemih.

Anda bisa memperbaiki kondisi ini dengan mengonsumsi buah dan sayuran, meminum air putih 8 gelas sehari, olahraga, dan menjaga berat badan yang normal dan sehat. (yahoo)
Share this article :
Posted by: Abi Wanbul | Dunia dan Akhirat, Updated at: 00.15

0 komentar:

Posting Komentar

 
Site : Home | SMS Gratis | Rebate Forex | Parse HTML
Copyright © 2013. Wanbul - All Rights Reserved
Template Design by MasKolis Published by Mas Template
Proudly powered by Blogger