SYAHADAT Adalah Kunci SURGA | Wanbul
Home » » SYAHADAT Adalah Kunci SURGA

SYAHADAT Adalah Kunci SURGA


Syahadat adalah Kunci Surga, amalan-amalan wajib adalah jalannya, amalan-amalan sunnah adalah kendaraannya dan perbuatan dosa adalah hal yang merusakkan jalan dan kendaraan yang akan engkau pergunakan menuju ke Surga.

Seorang manusia yang mengucapkan syahadat dengan sebenarnya dengan lisan dan perbuatannya berarti dia telah mendapatkan kunci surga, dan dia telah membangun jalan-jalan yang mulus dengan mengamalkan kewajiban-kewajiban dan tata caranya yang sudah disyariatkan oleh Allah dan Rasul-Nya.

Apabila dia seorang yang cerdas tentulah akan mempersiapkan sebagus-bagusnya dan sebaik-baiknya kendaraan yang akan dipergunakannya untuk sampai ke surga melalui amalan-amalan sunnah seperti: puasa sunah, shalat sunah, infak, sedekah, berbuat baik, akhlak mulia dll, semakin banyak amalan sunahnya semakin bagus dan kencang kendaraannya tersebut.

“Suatu hari, Ibnu Umar Radhiyallaahu ‘Anhuma sedang duduk bersama Rasulullaah Shalallaahu ’alaihi wa salam. Tiba-tiba datanglah seorang lelaki dari kalangan anshor kemudian mengucapkan salam kepada Nabi Shalallahu ’alaihi wa salam, lalu bertanya ‘Wahai Rasulullah, siapakah orang mukmin yang paling utama?’ Rasulullah menjawab, ‘Yang paling baik akhlaqnya’. Kemudian ia bertanya lagi, ‘Siapakah orang mukmin yang paling cerdas?’. Beliau menjawab,‘Yang paling banyak mengingat mati, kemudian yangpaling baik dalam mempersiapkan kematian tersebut, itulah orang yang paling cerdas.’ (HR. Ibnu Majah, Thabrani, dan Al Haitsamiy. Syaikh Al Albaniy dalam Shahih Ibnu Majah 2/419 berkata: hadits hasan)”

Namun setan tentu tidak akan membiarkan manusia mempersiapkan segala bekal untuk menuju surga dengan begitu saja, sebagaimana dia telah bersumpah dihadapan Allah akan menggoda dan menyesatkan manusia sampai hari kiamat dan setan pun sudah mengakui bahwa dia tidak akan mampu menyesatkan hamba Allah yang mukhlis.

Godaan dan bisikkan setan yang manusia kerjakan akan menjadi dosa, inilah karat pada kendaraan dan lobang-lobang pada jalan yang sudah dipersiapkan untuk menuju ke surga. Semakin banyak dan semakin berat dosa yang dilakukan semakin keropos/semakin mogoklah kendaraan kita begitu juga dengan jalan-jalannya akan semakin berlubang dan pecah-pecah serta tidak menutup kemungkinan malah perbuatan dosa tersebut akan menghancurkan jalan dan kendaraan serta mematahkan kunci surga apabila manusia melakukan syirik (mempersekutukan Allah), karena hanya dosa syiriklah yang tidak akan diampuni oleh Allah. Naudzubillah...

Share this article :
Posted by: Abi Wanbul | Dunia dan Akhirat, Updated at: 10.42

0 komentar:

Posting Komentar

Daftar CPM Premium Payout Minimal $1-$100

Cari CPM dan CPC Minimal Payout. Sobat ingin menjadi publisher iklan pada blog...

Download 5 Games Basket Pilihan Gratis

Game Basket ini bukan basah ketek alias ketiak yang penuh keringat hingga temb...

Ini Sebab Penggemar Daging Kambing Lebih Sehat

Daging kambing telah dikonsumsi di seluruh dunia selama berabad-abad dan sanga...

Inilah Jumlah dan Kualitas Air Mata Ideal Saat Menangis

Tak hanya sekadar dikeluarkan ketika merasa sedih atau terharu dengan menangis...

Cara Mudah Mancing Baronang atau Kiper

Memancing ikan adalah hobi yang sangat menyenangkan dan penuh teka teki. Tidak...

Hindari Hal-Hal Pemicu Kanker Payudara

Kanker payudara merupakan momok yang sangat menakutkan bagi wanita. Bagaimana t...

Cara Mudah Merubah Warna Iklan Adsense Aktif

Mau tanya nih mbak, gimana cara mudah edit warna script adsense yang sudah ada ...

Cara Daftar Adhexa Publisher CPM Minimal Payout $5

Publisher CPM witdhrawal dibawah $10. Adhexa adalah jaringan periklanan CPM. A...

Tidur Berkualitas Bisa Turunkan Berat Badan

Benar gak sih tidur bikin langsing ? Terlalu banyak tidur dan jarang bergerak s...

Fungsi Kombinasi Ctrl Keyboard Untuk Memudahkan Browsing

Cara praktis menggunakan shortcut keyboard untuk memudahkan browsing saat inter...

Sejarah Celana Jeans dan Saku Kecilnya

Siapa yang tidak suka celana jeans, dari anak-anak sampe kakek nenek suka memak...

Noxcpm Iklan Adsense Tanpa Daftar Adsense

publisher iklan CPM payout dibawah $10. Cara daftar publisher ad Noxcpm. Moneti...

Keluhan dan Keberuntungan Wanita (Istri)

Sifat dasar manusia adalah berkeluh kesah dan putus asa, bila ditimpa musibah, ...

Cairan Setan Modus Baru Pencurian Motor

Maling motor makin hari makin canggih, para pencuri motor seperti tidak pernah ...

Ini Bahaya Minuman Bersoda Bagi Tubuh

Masih suka mengonsumsi minuman bersoda, Coca cola, Pepsi Cola, Fanta, Sprite?...

 
Site : Home | SMS Gratis | Rebate Forex | Parse HTML
Copyright © 2013. Wanbul - All Rights Reserved
Template Design by MasKolis Published by Mas Template
Proudly powered by Blogger