Ketik Angka Lihat yang Terjadi ? Anda Tertipu (Facebook Scam Alert) | Wanbul
Home » , » Ketik Angka Lihat yang Terjadi ? Anda Tertipu (Facebook Scam Alert)

Ketik Angka Lihat yang Terjadi ? Anda Tertipu (Facebook Scam Alert)

Facebook, siapa yang tidak mengenal social media yang sedang naik daun ini ? dan mungkin anda adalah salah satu membernya atau mungkin anda telah mempunyai group yang berfungsi sebagai forum alumni, profesi, minat dan bakat, dll atau facebook fan page sebagai media mempromosikan sesuatu yang anda tawarkan, baik bisnis profesional, usaha rumah tangga, butik atau artikel di blog, ini khusus bagi blogger.

seiring dengan perkembangan waktu dan meluasnya penggunaan facebook sebagai media promosi, akhir-akhir ini banyak kita jumpai di akun facebook, teman-teman men share posting secara berantai yang berisi gambar yang meminta pengguna untuk mengetik angka dan meminta like, selanjutnya lihat apa yang terjadi. tentu gambar dan pernyataan ini akan memancing rasa penasaran siapapun yang membacanya. Misalnya seperti gambar yang bersumber dari ianegx.wp dan kaskus (soalnya yang di laman facebook saya lupa nge save nya);



salah satu postingan;"coba anda fokuskan penglihatan anda, selanjutnya klik suka dan ketik angka 2 kemudian lihat perlahan-lahan, apa yang muncul dalam lingkaran tersebut, fokuss!!

Nah, apakah yang terjadi selanjutnya ? hahaha... selamat anda telah tertipu anda telah masuk jebakan dan perangkap like (sebenarnya saya juga gak mau menertawakannya tapi lucu juga, dan syukur saya sama sekali gak pernah melakukan perintah pada gambar-gambar tersebut, walau rasa penasaran tetap ada,...qqq).

gambar yang menggunakan ekstensi .jpg / .png tidak akan pernah berpengaruh atau tidak akan mengalami perubahan sama sekali misal kita click apalagi jika kita melakukan pengetikan pada kolom komentar, file type yang berekstensi flash yang mungkin bisa terjadi interaksi (facebook tidak mengijinkan user upload file type flash). Disini kita bisa lihat bahwa masih banyak sekali pengguna facebook di Indonesia “belum” cerdas dalam pengetahuan internet atau teknologi. Lihat saja pada gambar di atas ada ribuan orang kena tipu.

Tahukah anda apa sebenarnya maksud orang yang pertama kali memposting dan men share gambar tersebut ? tidak lain motifnya adalah bisnis. lha kok bisa ? dengan anda ikut me like dan memberikan komentar sesuai instruksi, otomatis anda telah ikut mempublikasikan page atau share post tersebut, dan berdasarkan investigasi tim facebook, akun-akun yang menyediakan gambar-gambar aneh tersebut setelah mencapai jumlah like dan comment tertentu akan dijual kepada pihak-pihak yang membutuhkan dengan harga yang fantastis, coba lihat, Hamburger Fan Page dijual seharga $5000, Cuddle Fan Page $7000, Friends Memes seharga $8500.

Pertanyaannya, kenapa orang atau perusahaan mau membeli Fan Page Facebook yang telah mencapai jumlah like tertentu tersebut ? karena dengan telah banyaknya orang bahkan sampai ratusan ribu orang yang me like fan page itu, mereka dengan mudah mempromosikan produk atau jasa yang mereka pasarkan.

Berdasarkan hal tersebut, kami menghimbau kepada netter, facebooker, Tweet land dan media sosial lainnya untuk tidak mudah percaya atau terbujuk dengan hal-hal aneh yang tidak masuk akal, sehingga merugikan diri anda sendiri, paling tidak wall atau dinding facebook anda akan dipenuhi oleh berbagai promosi yang tidak jelas. Berikan Like pada hal-hal yang anda suka dan bermanfaat. 

Silakan simak dan saksikan sendiri keterangan di bawah ini, semoga bermanfaat (wanbul); 

Share this article :
Posted by: Abi Wanbul | Dunia dan Akhirat, Updated at: 21.18

0 komentar:

Posting Komentar

 
Site : Home | SMS Gratis | Rebate Forex | Parse HTML
Copyright © 2013. Wanbul - All Rights Reserved
Template Design by MasKolis Published by Mas Template
Proudly powered by Blogger